Pelaksanaan PKKMB di STKIP DDI Pinrang

STKIP Darud Da’wah wal Irsyad Pinrang melaksanakan  Pembukaan Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) pada hari Senin, 21 Agustus 2023 bertempat di Aula kampus STKIP Darud Da’wah wal Irsyad Pinrang.

Pembukaan PKKMB bukan hanya dihadiri oleh Panitia PKKMB dan mahasiswa baru akan tetapi sebagian besar civitas akademika STKIP Darud Da’wah wal Irsyad Pinrang juga turut hadir.

PKKMB dilaksanakan selama 4 hari yaitu mulai tanggal 21 Agustus 2023 sampai 24 Agustus 2023.
Selama menjalankan kegiatan, Mahasiswa baru juga diberikan materi agar mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru dan memberikan bimbingan untuk keberhasilan dalam menempuh pendidikan perguruan tinggi kelak.

“Tujuan Pelaksanaan PKKMB adalah agar mahasiswa baru dapat berinteraksi/beradaptasi dengan lingkungan kampus dengan cepat.  Pelaksanaan PKKMB di STKIP Darud Da’wah wal Irsyad Pinrang tahun ini memiliki campaign khusus yaitu #SayNOtoPlasticWaste agar tercipta Lingkungan hijau tanpa plastik.” Kata Ibu Jumrah S.Pd., M.Pd. Selaku ketua Panitia.

“untuk mewujudkan lingkungan kampus sehat dan bebas plastik dibutuhkan peran aktif mahasiswa”tambahnya.

74 Mahasiswa Baru STKIP DDI Pinrang yang mengikuti kegiatan ini salah satunya A. Fiqri Ahmad menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan perjalanan dan pengalaman pertamanya saat menjadi mahasiswa baru, belajar beradaptasi dengan lingkungan baru dengan menuntut dirinya untuk lebih dewasa, mandiri dan berani mengambil keputusan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *